Senin, 11 April 2011

ARTI PENEBUSAN

Pada saat saya ikut dalam forum debat kristen – islam yang ada di Facebook, banyak sekali pertanyaan yang menyangkut dengan yang namanya penebusan dosa yang dilakukan oleh Yesus Kristus. Banyak dari mereka tidak mengetahui arti dari penebusan tersebut. Dan hanya dapat mengumpat dan menghujat Yesus Kristus. Saya sangat kasihan terhadap mereka, sebab mereka tidak tahu apa yang mereka lakukan dan apa yang mereka katakan.
Karena menurut firman Tuhan, apa yang anda katakan dibumi, maka akan tercatat disurga. Jadi berhati-hatilah dalam berucap kata. Semua hujatan yang dilontarkan oleh orang-orang yang tidak mengenal Yesus secara pribadi, akan dipertanggung jawabkan nanti pada masa penghakiman. Tuhan telah berkata. Dan perkataanNya itu Ya dan Amin. Tidak ada kata mudah-mudahan atau insya alloh.
Sekarang saya akan menjelaskan apa itu arti penebusan dosa yang dilakukan oleh Yesus Kristus pada dua ribu tahun yang lalu. Anda mungkin masih berpikir yang anda pegang teguh dengan logika, bahwa Yesus mati karena orang Yahudi dan bukan karena menebus dosa manusia. Dan juga anda mungkin berpikir bahwa iblis pun berperan penting dalam rencana Allah tersebut.
Anda salah kalau berpikir seperti itu. Sebab kedatangan Yesus Kristus telah dinubuatkan oleh kitab Taurat dan para Nabi. Mengapa Tuhan menubuatkan Penebusan dosa oleh Yesus Kristus? Sebab, penebusan dosa itu sangat penting bagi Allah. Bapa, selaku Tuhan semesta alam sangat mengasihi kita. Dia tidak mau manusia terus jatuh, jatuh dan jatuh lagi kedalam dosa. Karena jikalau manusia terus jatuh kedalam dosa tanpa adanya penebusan, maka Tuhan tidak dapat berbuat apa-apa. Sebab manusia telah kotor oleh dosa yang diturunkan Adam. Tuhan itu suci, dan Dia tidak dapat menyelamatkan manusia yang telah ternoda dengan dosa. Untuk itu Tuhan harus menghapuskan meterai kotor yang ada dalam diri manusia, yakni dosa dengan jalan penebusan. Hanya dengan jalan itu Tuhan dapat berbuat banyak untuk keselamatan manusia. Jika tidak ada penebusan, manusia telah menjadi milik iblis. Itulah sebabnya ketika Yesus datang kedalam dunia, iblis menjadi takut dan gentar. Sebab dengan kedatangan Yesus dalam dunia, maka kuasa iblis terhadap manusia menjadi hilang atau lepas. Iblis sudah tidak berkuasa lagi terhadap diri manusia.
Dibawah ini adalah nubuatan-nubuatan dari kedatangan Kristus dan karya penebusan dosa yang dilakukan oleh Yesus Kristus:
1.Kejadian 3:15 berkata bahwa Ia akan lahir dari benih perempuan.
2.Yesaya 7:14; 49:1; Mikha 5:3 menjelaskan kepada kita bahwa Ia akan lahir dari anak dara.
3.Kejadian 9:18, 27 berkata bahwa Ia akan menjadi keturunan Sem.
4.Kejadian 12:3; 18:18; 22:18 menjelaskan kepada kita bahwa Ia akan menjadi keturunan Abraham.
5.Kejadian 17:19; 21:12; 26:4 menjelaskan kepada kita bahwa Ia akan menjadi keturunan Ishak.
6.Kejadian 28:4-14; Bilangan 24:17; Yesaya 49:3 menjelaskan kepada kita bahwa Ia akan menjadi keturunan Israel, yaitu Yakub.
7.Kejadian 49:9-10; 1 Taw. 5:2; Mikha 5:2 menjelaskan kepada kita bahwa Ia akan lahir dari suku Yehuda.
8.2 Samuel 7:12-15; 23:1-5, dan banyak sekali ayat-ayat yang lain yang menekankan, menjelaskan kepada kita bahwa Ia akan lahir dari keluarga Daud.
9.Mikha 5:2 menjelaskan kepada kita bahwa Ia akan lahir di Betlehem, Kota Daud.
10.Banyak sekali ayat-ayat dalam Alkitab yang menjelaskan karakteristik dari kehidupan dan pekerjaan-Nya
11.Yesaya 62:11 dan Zakharia 9:9 menjelaskan pemuliaan-Nya ketika memasuki Yerusalem.
12.Mazmur 41:9 dan Zakharia 11:12-13 menjelaskan bahwa Ia akan dikhianati oleh sahabat dan murid-Nya dengan menjual Dia dengan tiga puluh keping perak.
13.Kejadian 3:15; Mazmur 22:1-21; Yesaya 50:6; 53:1-12; dan Zakharia 13:7 menjelaskan tentang penderitaan-Nya di kayu salib dan kematian-Nya untuk menebus dosa-dosa kita.
14.Mazmur 22:16 dan Zakharia 13:6-7 menjelaskan bahwa tangan dan kaki-Nya dipaku.
15.Mazmur 22:16 dan Yesaya 53:8-12 menjelaskan kematian-Nya di kayu salib.
16.Mazmur 22:18 menjelaskan orang-orang melempar undi untuk jubah-Nya
17.Mazmur 16:10 dan Yesaya 53:9 menjelaskan tentang tubuh-Nya yang dibalsem dan dikuburkan.
18.Mazmur 16:10; 17:15; dan Yunus 1:17 gambaran tentang kebangkitan-Nya pada hari yang ketiga.
19.Mazmur 8:5-6 dan 110:1 menjelaskan kenaikan-Nya ke sorga.

Tidak ada karya terbesar dalam kitab suci yang sedemikian detailnya menjelaskan tentang sosok sesorang yang belum ada didunia ini, selain Tuhan sendiri yang menuliskannya. Alkitab, kitab suci yang sangat bagus dan benar juga sangat mendetail dalam memberikan penjelasan dari nubuat karya penebusan dosa oleh Tuhan. Sangat mendetail, dari karakter, cerita (masa hidupNya), penderitaanNya, sampai Dia naik ke surga. Tidak ada kitab suci yang sama seperti Alkitab. Namun, banyak orang yang menolak Alkitab. Karena apa? Karena mereka tidak mengenal Allah. Mereka membaca Alkitab, hanya mencari kesalahan dari Alkitab. namun mereka tidak dapat menemukan kesalahan dari Alkitab. sebab Alkitab kitab suci dari Allah sendiri. Dia yang menuliskan ayat demi ayat yang dituangkan melalui pena nabi-nabi melalui Roh Kudus.

Dari semua jabaran diatas, kita dapat menemukan bahwa Tuhan sangat mengasihi manusia, sehingga dari kejatuhan Adam kedalam dosa, Tuhan telah mulai merencanakan karya penebusan dosa yang dilakukan oleh diriNya sendiri, dengan menjadi sama seperti manusia dalam diri Yesus Kristus. Dia datang kedalam dunia dalam rupa hamba yang akan melakukan rencana Allah dalam menebus dosa manusia.

Yesus yang adalah Allah, yang kudus dari sorga turun kedunia hanya untuk menyelamatkan manusia. Karena tanpa kehadiranNya maka manusia tidak dapat bertemu dengan Tuhannya. Begini logikanya, Tuhan itu Roh Kudus, Dia maha Kudus dan tidak bercacat cela. Sedangkan manusia adalah mahluk berdosa yang bercacat cela akibat dosa. Yaitu dosa turunan yang disebabkan Adam melanggar perintah Tuhan dengan memakan buah pengetahuan yang baik dan yang jahat. Akibatnya hubungan manusia yang dulunya sangat dekat dengan Allah, telah terputus akibat dosa. Jarak manusia dengan Allah yang dulunya dekat menjadi jauh dan tak terjangkau.

Maka manusia seperti kehilangan pegangan hidupnya. Hidup tanpa arah dan terus berbuat dosa. Manusia tidak dapat menjangkau Tuhan, walaupun mereka menginginkannya. Itulah sebabnya timbul penyembahan-penyembahan berhala pada setiap populasi. Namun, karena Tuhan mengasihi manusia, maka Dia merencanakan Penyelamatan manusia dengan membuat rencana penebusan yang telah di nubuatkannya ketika Adam jatuh dalam dosa. Tuhan memanggil manusia yang benar-benar mancari Dia dengan sungguh-sungguh. Sampai kepada Abraham, Ishak dan Yakub. Dari keturunan Yakub, lahirlah dua belas suku Israel, Ruben, Simeon, Lewi, Yehuda, Isakhar, Zebulon, Dan, Naftali, Gad, Asyer, Yusuf, dan Benyamin. Ketika itu lahirlah Musa, dan menubuatkan datangnya seorang Nabi yang persis seperti dia, Ulangan 18:15: Seorang nabi dari tengah-tengahmu, dari antara saudara-saudaramu, sama seperti aku, akan dibangkitkan bagimu oleh TUHAN, Allahmu; dialah yang harus kamu dengarkan. Kata dari antara saudara-saudaramu, bukan mengartikan bahwa itu dari keturunan Ismael, seperti apa yang dilontarkan oleh umat Muslim. Bila kita telaah baik-baik, Musa sedang berbicara dengan bangsa Israel, maka dia ketika berbicara tentang nubuatan datangnya seorang nabi dari antara saudara-saudaramu itu, berbicara tentang dua belas suku Israel. Kalo mungkin Musa berbicara dengan bangsa Arab, maka itu bisa berarti dari keturunan Ismael. Tetapi ini Musa berbicara dengan bangsa Israel, umat pilihan Tuhan. Jadi jelaslah bahwa Dia berbicara tentang dua belas suku Israel, ketika dia berbicara dalam Ulangan 18:15. Maka hanya Yesuslah yang pantas dijadikan penggenapan nubuat Musa tentang Nabi akan datang, bukan Muhammad. Sebab Yesus lahir dari keturunan Yehuda. Sedang Muhammad dari keturunan Ismael. Jauh sekali dari apa yang Musa katakan.

Dari Musa dan nubuat kitab-kitab nabi lainnya yang telah saya uraikan diatas, membuktikan bahwa kedatangan Yesus Kristus kedalam dunia dan Karya penebusanNya telah dinubuatkan oleh para nabi beribu tahun yang lalu. Tuhan telah melaksanakan rencanaNYa dengan benar ketika Yesus Lahir, Mati dan Bangkit naik ke surga. Karya Penebusan itu merupakan penggenapan dari apa yang telah Tuhan katakan ketika manusia jatuh kedalam dosa. Maka ketika Yesus mati di kayu salib, itu membuktikan bahwa hubungan yang telah jauh dan terputus antara manusia dengan Tuhan, telah disambung kembali oleh Darah Yesus Kristus. Sebab untuk menebus dosa manusia diperlukan Darah suci yang tidak bercacat cela. Tidak ada manusia yang dapat melakukan hal itu, apalagi berani berkorban demi seluruh umat manusia. Karena semua manusia telah berdosa dan kehilangan kemuliaan Tuhan. Hanya manusia Ilahi yang dapat melakukan hal itu, karena manusia Ilahi tidak bercacat cela dan kudus. Dialah Yesus kristus.

Tapi banyak manusia yang salah persepsi dengan hal ini. Penebusan Yesus Kristus bukanlah Penebusan dosa yang anda lakukan sekarang ini. Bila anda lakukan dosa sekarang ini dan seterusnya, maka anda akan masuk neraka. Tetapi Penebusan dosa yang dilakukan Yesus Kristus adalah dosa turunan yang dilakukan Adam, ketika Adam masih dalam taman Eden. Jadi dengan kematian Yesus, maka Tuhan sudah layak untuk kita temui dan layak untuk disebut Bapa. Tuhan telah dekat kembali dengan kita manusia. Itulah sebabnya Yesus disebut dengan Imanuel yang artinya Tuhan Beserta dengan Kita.

KESIMPULAN:
Jadi semua tuduhan Umat Muslim tentang umat Kristen boleh berbuat dosa seenaknya aja, karena ada penebusan dosa itu, salah besar. Dosa ya tetap dosa, apabila kita melakukannya, melawan perintah Tuhan. Hanya apabila kita meminta ampun kepada Tuhan dan tidak akan mengulanginya lagi, maka Tuhan akan mengampuni dosa kita. Dan Yesus selalu bersama-sama dengan kita, apabila kita mengundang Dia masuk kedalam hati kita, untuk mendidik dan mengajar kita untuk mengenal Tuhan…

Tuhan Yesus memberkati…

5 komentar:

  1. Ketika anda ditanya penyalipan Pasti jawabannya :
    Dengan darahnya Yesus Menebus dosa...
    Poin Kesimpulan anda itu sudah biasa dan lazim memang agama semua seperti itu, setiap Pendosa apabila belum bertobat tidak diampuni dosanya Oleh yang Maha Kuasa/ Allah, tanpa Yesuspun, tanpa percaya penyalipanpun semua yang bertobat pasti diampuni oleh Yang Kuasa. . .Tokoh Sentral dan utama Alam Semesta adalah yang Maha Kuasa Sang Pencipta Alam Semesta...dan Muslim tahu itu, makaNya umat Muslim tidak memerlukan Yesus, tidak memerlukan Nabi Muhammad lagi dalam bertobat ataupun berdoa, langsung meminta kepada yang kuasa langsung Karena Allah Itu Maha Kuasa Pengampun, penyayang, pendengar, melihat dan Maha Segalanya.. Jadi Masih Menyangsikan Kemahaan Allah Adalah Orang Yang Rugi Sobat. . . Itulah Inti Muslim Tunduk Patuh dan taat pada Sang PENCIPTA ALAM SEMESTA... tanpa perwakilan, perwujudan, tanpa visual, Jikalau Anda belum percaya KemahaanNya, berarti Anda Mahluk yang tidak tahu terimakasih karena anda diciptakan oleh SANG MAHA PENCIPTA maka Taatilah, semabahlah dia dengan bersujud. . . bukan bernyanyi...

    BalasHapus
  2. Ketika anda ditanya penyalipan Pasti jawabannya :
    Dengan darahnya Yesus Menebus dosa...
    Poin Kesimpulan anda itu sudah biasa dan lazim memang agama semua seperti itu, setiap Pendosa apabila belum bertobat tidak diampuni dosanya Oleh yang Maha Kuasa/ Allah, tanpa Yesuspun, tanpa percaya penyalipanpun semua yang bertobat pasti diampuni oleh Yang Kuasa. . .Tokoh Sentral dan utama Alam Semesta adalah yang Maha Kuasa Sang Pencipta Alam Semesta...dan Muslim tahu itu, makaNya umat Muslim tidak memerlukan Yesus, tidak memerlukan Nabi Muhammad lagi dalam bertobat ataupun berdoa, langsung meminta kepada yang kuasa langsung Karena Allah Itu Maha Kuasa Pengampun, penyayang, pendengar, melihat dan Maha Segalanya.. Jadi Masih Menyangsikan Kemahaan Allah Adalah Orang Yang Rugi Sobat. . . Itulah Inti Muslim Tunduk Patuh dan taat pada Sang PENCIPTA ALAM SEMESTA... tanpa perwakilan, perwujudan, tanpa visual, Jikalau Anda belum percaya KemahaanNya, berarti Anda Mahluk yang tidak tahu terimakasih karena anda diciptakan oleh SANG MAHA PENCIPTA maka Taatilah, semabahlah dia dengan bersujud. . . bukan bernyanyi...

    BalasHapus
  3. Dri tulisan hamba yesus diatas, sy mau menanggapi. 1. Yesus telah dinubuatkan oleh kitab taurat.. apakah anda pernah mengkroscek kebenarannya atau hnya mendengar dri celotehan pendeta? Krn menurut sy nubuat2x itu sama sekali tdk ada hubungannnya sama yesus. 2. Jikalau mnusia terus jatuh ke dalam dosa tanpa adanya penebusan, maka tuhan tdk dpt berbuat apa2x... berani sekali anda bilang Tuhan tdk bisa berbuat apa2x, bukti bhw anda tdk paham atas kemahaan Tuhan. 3. Jika tdk ada penebusan, manusia telah menjadi milik iblis.. brarti Tuhan anda menebus kpd iblis, dan tuhan tdk bisa berbuat apa2x dan bertekuk lutut pd iblis... apakah ini pantas dinamakan Tuhan? 4. Tanpa penebusan manusia seperti kehilangan pegangan hidup, tanpa arah dan terus berbuat dosa..... anda fikir bwt apa Tuhan mengutus utusannya para nabi2x kpd umat manusia dibumi. Mereka ditugaskan oleh Tuhan utk membawa petunjuk hidup bagi manusia, dgn memberi firman2x, hukum undang2xnya, dan kutukan bgi yg tdk taat kpdnya. Agar umatnya taat kpdnya, takut kepadanya, dan menjauhi dri perbuatan dosa... jd tergantung manusianya apakah mrk mau mengikuti jln Tuhan atau tdk. Krn sdh disiapkan bgi umatnya balasan yg setimpal jika umatnya taat kpdnya maka surga lah balasannya, jika umatnya fasik tdk taat kpdnya maka nerakalah balasannya...

    BalasHapus
  4. Dri tulisan hamba yesus diatas, sy mau menanggapi. 1. Yesus telah dinubuatkan oleh kitab taurat.. apakah anda pernah mengkroscek kebenarannya atau hnya mendengar dri celotehan pendeta? Krn menurut sy nubuat2x itu sama sekali tdk ada hubungannnya sama yesus. 2. Jikalau mnusia terus jatuh ke dalam dosa tanpa adanya penebusan, maka tuhan tdk dpt berbuat apa2x... berani sekali anda bilang Tuhan tdk bisa berbuat apa2x, bukti bhw anda tdk paham atas kemahaan Tuhan. 3. Jika tdk ada penebusan, manusia telah menjadi milik iblis.. brarti Tuhan anda menebus kpd iblis, dan tuhan tdk bisa berbuat apa2x dan bertekuk lutut pd iblis... apakah ini pantas dinamakan Tuhan? 4. Tanpa penebusan manusia seperti kehilangan pegangan hidup, tanpa arah dan terus berbuat dosa..... anda fikir bwt apa Tuhan mengutus utusannya para nabi2x kpd umat manusia dibumi. Mereka ditugaskan oleh Tuhan utk membawa petunjuk hidup bagi manusia, dgn memberi firman2x, hukum undang2xnya, dan kutukan bgi yg tdk taat kpdnya. Agar umatnya taat kpdnya, takut kepadanya, dan menjauhi dri perbuatan dosa... jd tergantung manusianya apakah mrk mau mengikuti jln Tuhan atau tdk. Krn sdh disiapkan bgi umatnya balasan yg setimpal jika umatnya taat kpdnya maka surga lah balasannya, jika umatnya fasik tdk taat kpdnya maka nerakalah balasannya...

    BalasHapus
  5. Hutang judi gue bisa nggak ya ditebus ama Yesus. Gue dikejar-kejar ama tukang tagih nih...., bisa Sang Juru slametmu yg bernama Yesus itu nyelamatin gue. Kayaknya Yesus dak bakalan mampu deh.

    BalasHapus

Search Engine

Pengikut

Artikel Populer